Thursday, April 25, 2013

Acara Eunhyuk, Kim Hyun Joong dan Yoon Shi Yoon Bakal Syuting di Indonesia?


Acara Eunhyuk, Kim Hyun Joong dan Yoon Shi Yoon Bakal Syuting di Indonesia?



Sayangnya, jika kabar ini memang benar maka Eunhyuk tak bisa ikut karena menjalani tur konser Super Show 5 di Amerika Selatan. Sebelumnya, acara ini sempat melakoni syuting di Vietnam selama 4 hari 3 malam untuk episode perdananya. Reality show ini memang mengusung konsep berpetualang tanpa alas kaki di negara lain.

Setelah Vietnam, Indonesia dikabarkan akan menjadi tujuan berikutnya. Menurut berbagai sumber yang beredar di sejumlah fanbase, Kim Hyun Joong cs akan tiba di Indonesia pada 26 April. Mereka disebut-sebut akan menjalani syuting selama 5 hari 4 malam di Indonesia.

Namun, hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari "Barefoot Friends" mengenai kabar ini serta kota mana yang akan mereka kunjungi. Sejumlah fans menduga rombongan "Barefoot Friends" mungkin akan melakukan syutingnya di Yogyakarta. Tetapi, kabar itu juga masih belum bisa dipastikan kebenarannya.

"Barefoot Friends" merupakan acara yang dipandu Kang Ho Dong sebagai host utamanya. Saat ditayangkan perdana di stasiun SBS, acara ini mendapat rating terendah diantara lainnya yakni hanya sebesar 5,6 persen. cr. Wowkeren.com

No comments:

Post a Comment